April 18, 2024

Bupati Sintang Ajak Masyarakat Bersama TNI-Polri Sukseskan TMMD ke-105

0

TARIUnews.com, Sintang, Kamis (11/7/19) – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 tahap II Tahun 2019, yang digelar Kodim 1205/Sintang resmi di buka oleh Bupati Sintang dr. H. Jarot Winarno, M. Med. PH., yang berlangsung di lapangan sepak bola SDN 25 Mansik Desa Marti Jaya, Kecamatan Tempunak, Kabupaten Sintang. Rabu (10/7/19) kemarin.

Selain Bupati Sintang, Acara dihadiri juga oleh Danrem 121/Abw diwakili Kasiter Korem 121/Abw Kolonel Inf Nyamin, S.I.P., Dandim 1205/Stg Letkol Inf Rahmat Basuki, Danyon 642/Kps Mayor Inf Condro Edi Wibowo, Danramil jajaran Kodim 1205/Sintang, Instansi terkait, Kades se-Kecamatan Tempunak dan para tamu undangan.

Dengan tema “Bersama TNI manunggal membangun desa membangun untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat”. Upacara pembukaan TMMD ke-105 tahap II Tahun 2019 Kodim 1205/Sintang diikuti oleh 450 orang yang terdiri dari TNI, Polri, pelajar dan masyarakat.

Dalam sambutanya, Bupati mengapresiasi dan berterimakasih atas pelaksanaan kegiatan TMMD ke-105 tahap II Tahun 2019 oleh Kodim 1205/Sintang yang dipusatkan di Desa Marti Jaya, Kecamatan Tempunak, Kabupaten Sintang.

Dalam kegiatan tersebut akan dilaksanakan peningkatan jalan dari Desa Benua Kencana sampai Desa Riam Batu sepanjang 9.4 Km, kegiatan TMMD ini juga akan melaksanakan perehapan sarana ibadah, pembuatan MCK dan kegiatan Bakti Sosial lainnya.

“Kegiatan TMMD ini bermakna sangat penting dan strategis, selain untuk membangun infrastruktur dan prasarana desa, juga dapat merekat  hubungan silahturahmi antara TNI, Pemda dan masyarakat,” ujarnya.

“Untuk itu saya menghimbau kepada seluruh masyarakat Desa Riam Batu, Desa Benua Kencana, Desa Marti jaya dan Desa-Desa sekitarnya untuk bersama-sama dengan TNI dan Polisi untuk menyukseskan kegiatan TMMD ke-105 ini,” tandanya.

Pembukaan TMMD yang ke-105 ditandai dengan penyerahan alat kerja cangkul dan skop kepada perwakilan TNI dan masyarakat oleh Bupati Sintang. (Rilis)

Editor: Ronald

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: